Jumat, 18 November 2016
AITA : Sang Penguasa Dunia Bawah
Aita atau Eita adalah dewa dan penguasa Dunia Bawah dalam mitologi Etruska, mirip dengan Hades dalam mitologi Yunani dan Pluto dalam mitologi Romawi. Dia digambarkan hanya dalam sedikit lukisan makam Etruska, misalnya pada makam Golini dari Orvieto dan makam Orcus II dari Tarquinia. Aita juga digambarkan bersama istrinya Phersipnei, padanan Etruska bagi Persefone dari Yunani atau Proserpina dari Romawi.
Dia dgambarkan sebagai pria berjanggut yang memakai topi kulit serigala. Dia ditampilkan bersama istrinya Phersipnei yang bermahkotakan ular pada lukisan pada Makam Orcus. Padanan Yunaninya, Hades, juga memiliki penutup kepala, namun topi kepala Hades memiliki kemampuan khusus, yaitu membuat pemakainya menjadi tak terlihat.
Ada juga penggambaran Aita yang sedang menuntun para arwah menuju Dunia Bawah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar